Laboratorium

Galeri

Laboratorium

Cuplikan Gambar Laboratorium Prodi Teknik Industri Al-Azhar

Daftar Laboratorium

Laboratorium kami dirancang untuk mendukung kegiatan akademik dan penelitian. Setiap laboratorium memiliki fokus dan spesialisasi tertentu yang mencakup berbagai aspek teknik industri.

Berikut adalah daftar laboratorium yang tersedia di program studi kami:

Laboratorium Fisika

Untuk eksperimen / materi dasar dan lanjutan dalam fisika yang mendukung pemahaman konsep-konsep fisika yang relevan dengan teknik industri.

Laboratorium Ergonomi

 

Fokus pada penelitian dan pengembangan solusi yang meningkatkan interaksi manusia dengan sistem dan lingkungan kerja, dengan tujuan meningkatkan efisiensi dan kenyamanan.

Laboratorium Statistik

Untuk mendukung pembelajaran dan penelitian dalam analisis data. Terkait konsep statistik dan penerapannya dalam teknik industri, termasuk pengumpulan data, analisis, dan interpretasi hasil.

Laboratorium Sistem Produksi

Berkaitan dengan sistem produksi untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses produksi.

Laboratorium Proses Manufaktur

Mempelajari berbagai proses manufaktur, termasuk pemesinan, pengelasan, dan teknik fabrikasi lainnya.

Laboratorium Tata Letak Fasilitas

Mengajarkan perancangan tata letak fasilitas industri yang optimal untuk meningkatkan aliran kerja dan produktivitas.

Laboratorium Komputer Industri

Mahasiswa dapat mempelajari berbagai aspek otomasi, pemrograman, dan simulasi yang relevan dengan proses industri.